Terapkan 5 Trik Ini Untuk Meningkatkan Kualitas Website Anda
Dewasa ini, tidak jarang para pengguna internet tertarik untuk memiliki atau membuat website. Pembuatan website sendiri mempunyai beragam alasan. Ada yang sekedar minat, mengisi waktu luang, berbagi informasi, atau meningkatkan kinerja bisnis mereka. Intinya, para pemilik website pastilah membutuhkan para viewer, setidaknya sekedar untuk singgah ke website mereka. Bahkan beberapa cara dilakukan pemilik website agar websitenya kebanjiran viewer. Hal ini tentu sangat berpengaruh pada perkembangan website mereka. Website menjadi lebih populer dan dikenal banyak orang. Website juga mungkin untuk bisa tampil di halaman pertama search engine. Keuntungan ini akan sangat dinanti-nanti tentunya.
Banyak cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas website. Website dengan kualitas baik tentu sangat berpeluang untuk berkembang. Dan jika website berkembang, pastilah menghasilkan keuntungan bagi pemiliknya. Untuk itu, di sini saya paparkan beberapa trik untuk meningkatkan kualitas website Anda.
1. Penerapan ide yang bagus
Jika dihitung jumlah website pasti sangatlah banyak. Namun, tanpa kita sadari tak semua website bersifat aktif. Bahkan ada yang jarang sekali dikunjungi user. Mengapa demikian? Penerapan ide yang kurang menarik mungkin dapat menjadi jawabannya. Ide sangatlah penting. Bukan hanya pada pembuatan website, melainkan dalam berbagai bidang pun kita sangat membutuhkan ide yang bagus untuk mendapatkan hasil yang bagus pula.Ide yang digunakan dalam pembuatan website sangat baik bersifat up to date. Pikirkan informasi-informasi yang sering dibicarakan dan menarik perhatian banyak orang. Biasanya pencarian pada search engine berasal dari apa yang user sering butuhkan.
2. Domain yang menarik dan sesuai
Domain atau yang biasa disebut alamat website menjadi ketertarikan tersendiri pada website. Komponen website yang satu ini tak jarang menjadi pertimbangan para user untuk berinteraksi dengan website kita. Misalnya saja website kita merupakan website penjualan. User atau calon konsumen akan merasa lebih terjamin jika website kita memiliki domain yang sesuai dan elegan sehingga user pun dapat percaya. Domain yang baik akan meningkatkan kualitas website menjadi lebih baik.
3. Stabilitas dan kecepatan akses
Hosting yang baik biasanya akan memiliki stabilitas dan kecepatan akses yang memadai. Pilih dan pertimbangkan hosting yang mendukung komponen-komponen tersebut untuk meningkatkan kualitas website Anda.
4. Kinerja website developer
Website developer sangat berperan penting dalam perkembangan website. Developer yang dapat diandalkan sangat mendukung kualitas website. Jika developer adalah Anda sendiri sebaiknya perhatikan hal-hal ataupn komponen-komponen website Anda agar lebih dioptimalkan.
5. Marketing dan service yang baik
Website yang bersifat komersial biasanya sangat membutuhkan strategi marketing yang lebih kuat. Dengan itu, website berpeluang untuk dikunjungi banyak user. Selain strategi marketing, service atau respon yang baik dari pengelola website juga sangat mendukung peningkatan kualitas website. User seolah tidak kapok untuk berkunjung lagi bahkan bias jadi menjadi langganan website Anda.
(cahyono)