Cara Delete Paksa File / Folder Yang Tidak Bisa Dihapus Menggunakan CMD

Cara Delete Paksa File / Folder Yang Tidak Bisa Dihapus Menggunakan CMD

Anda tentunya sangat kesal ketika menemukan file atau folder yang tidak bisa dihapus, bukan ? Bisa jadi file atau folder tersebut terinfeksi virus, malware atau terdapat bugs di Windows yang berefek pada file atau folder tersebut sehingga tidak bisa dihapus dengan cara biasa. Dimana ketika Anda sedang menghapus file, setelah klik Yes untuk eksekusi delete malah muncul perintah Try Again dan terus berulang tanpa ada penyelesaian.

Mungkin Anda masih bertanya tanya apa sajakah penyebab file atau folder tidak dapat dihapus padahal sudah discan dengan Antivirus dan tidak ditemukan apa-apa. Penyebabnya adalah sebagai berikut:

  • File atau Folder yang ingin dihapus masih aktif digunakan oleh program lain
  • File yang ingin dihapus sedang dipakai oleh pengguna lain
  • File atau folder yang ingin dihapus memiliki permissions yang kuat
  • dan beberapa alasan lainnya.

Nah, solusi untuk masalah ini memiliki banya cara diantara dengan penggunaan software ataupun tanpa software. Masalah file atau folder tidak bisa dihapus banyak sekali caranya, mulai dari yang menggunakan software dan tanpa software. Bahkan Anda bisa menghapus paksa file atau folder menggunakan Command Prompt (CMD).

Cara Menghapus File dan Folder Dengan CMD

Cara ini sangat sederhana karena Anda hanya perlu CMD tanpa perlu mendownload software - software lainnya. Berikut dibawah ini langkah-langkahnya.

1. Mula - mula buka Command Prompt (CMD) kemudian masuk ke direktori dimana file tersebut disimpan. Disini saya ingin menghapus file PART4~1.DOC di folder hapus. 

2. Setelah itu ketikkan perintah untuk menghapus file tersebut yaitu Del PART4~1.DOC.

3. Nah coba cek kembali file yang sudah dihapus tersebut sekarang sudah tidak ada lagi.

Hal itu menunjukkan penghapusan dengan menggunakan Command Prompt (CMD) berhasil. Perlu Anda ketahui, menghapus file dan folder secara paksa dengan menggunakan CMD juga dapat Anda gunakan untuk menghapus file atau folder dengan peringatan Could not find this item. This is no longer located in C:\ . . . Verify the items location and try again. Demikianlah cara menghapus paksa file atau folder dengan menggunakan CMD. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba !

(CH)



IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

NAMA PESERTA TEST & PENERIMA BEASISWA

  
  
Loading...



10 April 2017 ADMIN Bagikan di Twitter Bagikan di Facebook Bagikan di Google+ Bagikan di Google+

Artikel menarik lainnya



Previous Post Tips Menghindari Smartphone Yang Lemot Saat Main Game Next Post Tips & Trik Belanja Online Yang Aman Dan Anti Penipuan