Pengertian Meta Tags Pada Website Dan Fungsinya


Apa itu Meta tags ?

Meta tag adalah sekumpulan Kode HTML yang ada di halaman website. Meta tag ditulis pada diantara bagian dan yang berfungsi meningkatkan peringkat website di hasil pencarian Search engine. Secara kasat mata Meta tag tidak akan tampil pada tulisan atau halaman situs. 

Meta tags adalah kode tersembunyi yang ada diwebsite anda. Para visitor anda tidak akan bisa melihat meta tags website anda, namun Search engine bisa melihatnya agar bisa menggambarkan informasi apa yang ada di website dan jenis keyword apa yang anda gunakan.

Meta tags terbagi menjadi tiga bagian yaitu :

  1. Title Tags – Title tags adalah tags yang disisipkan pada judul suatu post atau konten yang ada diwebsite


Teks title atau judul diletakan disini


  1. Meta Description – Tag meta description adalah tempat dimana anda meletakan ringkasan mengenai website anda. Disinilah tempat informasi yang menjelaskan apa yang ada diwebsite anda dan apa yang anda tawarkan. Untuk Meta description buat sejelas dan seringkas mungkin, karena kata-kata yang terlalu panjang berpotensi tidak terbaca oleh search engine.



  1. Meta Keywords – Meta Keywords adalah tempat Anda meletakkan semua keyword atau kata kunci yang Anda gunakan di situs Anda. Meta keyword pada dasarnya adalah tempat Anda meletakan jenis keyword apa yang anda targetkan agar mendapat peringkat tinggi di hasil pencarian google. 


 Baca Juga : Definisi On Page SEO dan Faktor - Faktor Yang Mempengaruhinya

Ketiga hal diatas adalah apa yang nantinya disebut meta tags.

Pentingnya suatu meta tags adalah agar search engine bisa membandingkan sesuai tidaknya suatu keyword dan deskripsi yang ada pada suatu konten. Apakah keyword yang anda gunakan ada juga pada website anda ? apakah meta description anda relevan dengan konten dan niche website anda ? Pertanyaan seperti itulah yang menjadi bobot tertentu dalam meta tag agar dilihat search engine.

Maka dari itu, penggunaaan Title tags, Meta Description, maupun Meta keyword yang tepat atau relevan dengan Isi website dapat membuat ranking website anda meningkat di hasil pencarian Search engine.


Pengaruh Meta Tags terhadap Crawler Search Engine

Ada tiga hal yang dilakukan oleh crawler search engine dengan meta tag yang anda gunakan yakni :

  • Indexing - Ketika search engine merayapi (crawling) halaman Anda, mereka mereplikasi salinan kode HTML Anda dan menyimpannya dalam database-nya. Inilah yang disebut Indexing. Semua Meta keyword yang Anda gunakan nantinya akan diindeks oleh Google

  • Retrieval - adalah bagaimana search engine bereaksi terhadap orang-orang yang menjelajahi website anda dan mencari sesuatu. Search engine mengambil apa yang telah apa yang mereka indeks di situs web Anda dan akan membandingkannya dengan apa yang pengunjung web anda cari. 

  • Ranking – Meskipun Meta tags tidak memberi dampak besar pada ranking website anda. Penggunaan Meta tags dapat membuat web anda terlihat lebih kompeten dimata Visitor.

Fungsi Meta Tags

Mengacu pada pernyataan Google yang mengeluarkan statement di tahun 2009 lalu, bahwa meta tag bukan merupakan faktor dalam menentukan ranking website. Contohnya anda menulis meta tag “Jasa SEO terbaik”, meta tag tersebut tidak akan memiliki dampak besar pada ranking website anda.

Penggunaan Meta tags adalah agar google dapat dengan mudah mengindeks website anda. Google akan melakukan pencocokkan keyword pada halaman sebuah website dengan pencarian. Fungsinya tentu masih penting yaitu untuk menampilkan meta description website Anda pada hasil pencarian.

Di masa lalu, Meta tags SEO terbukti berpengaruh pada Sistem ranking website. Namun sekarang, tag adalah salah satu aspek kontroversial untuk SEO. Sebagian pakar SEO masih menggunakan tag pada halamannya untuk beberapa tujuan, yaitu mengoptimasi website melalui tag yang dipakai.

Algoritma Search engine sekarang lebih mengevaluasi konten halaman secara keseluruhan secara komprehensif maupun secara kontekstual. Terlepas dari itu, tag seperti Title tag maupun meta description juga masih penting terutama bagi pengguna untuk memberikan informasi mengenai judul dan deksripsi halaman website yang akan dibaca pengguna.


Cara menggunakan Meta Tags yang baik

  • Untuk Title tag, buat judul seringkas, sejelas, dan seakurat mungkin. Karena SERP google hanya memperbolehkan penggunaan Title tag maksimal 70 karakter saja

  • Sisipkan keyword yang paling sering visitor website anda gunakan seperti contoh : Jasa SEO murah, atau 10 Tools terbaik SEO

  • Gunakan Brand website anda pada title tag agar terlihat original

  • Untuk Meta Description, buat serelevan mungkin dengan isi konten website

  • Untuk Google Snippet, gunakan teks sekitar 150-170an saja termasuk spasi

  • Gunakan keyword unggulan anda pada Title dan Meta description namun jangan berlebihan karena akan dianggap stuffing oleh google

  • Jika bisa sisipkan CTA button atau tombol call to action seperti nomor handphone yang bisa langsung di hubungi visitor web


Meta tags berfungsi agar google mengindeks website anda dan hanya memiliki dampak minimal pada ranking SERP. Sangat disarankan agar anda lebih fokus pada faktor SEO lain yang benar-benar memberi dampak signifikan pada peringkat website anda. Atau anda bisa menyewa jasa pakar SEO untuk hal tersebut


Sumber : seo-hacker.com


IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

NAMA PESERTA TEST & PENERIMA BEASISWA

  
  
Loading...



02 January 2020 ADMIN Bagikan di Twitter Bagikan di Facebook Bagikan di Google+ Bagikan di Google+

Artikel menarik lainnya



Previous Post Cara Riset Keyword Yang Benar Untuk SEO Dalam 6 Langkah Mudah Next Post Pengertian Teknik Black Hat SEO Dan Jenis-Jenis Black Hat SEO