4 Aplikasi Yang Harus Dilirik Untuk Anda Yang Aktif Menulis

4 Aplikasi Yang Harus Dilirik Untuk Anda Yang Aktif Menulis

Kegiatan tulis menulis dari dulu hingga saat ini, sudah semakin berkembang di tengah-tengah masyarakat. Kegiatan tulis menulis pun banyak digemari dan dilaksanakan oleh berbagai jenis kalangan. Seiring dengan perkembangan itulah, berbagai jenis aplikasi yang menunjang kegiatan tulis menulis mulai diluncurkan. Hal ini tentunya dipengaruhi oleh perkembangan teknologi yang kian pesat.

Dengan menawarkan berbagai kemudahan dan keunggulan, sudah selayaknya Anda mencoba untuk memanfaatkan aplikasi tersebut guna menunjang produktivitas Anda.Berikut inilah 4 aplikasi yang layak Anda coba guna menunjang kegiatan tulis menulis Anda. 

1. Writer


Writer adalah aplikasi menulis yang bebas gangguan dan sederhana yang dapat digunakan baik online ataupun offline. Hasil pekerjaan Anda yang tersimpan di writer adalah privasi dan Anda juga dapat menyimpan dokumen dengan tidak terbatas. Dengan aplikasi ini.

Anda dapat membuat berbagai jenis dokumen dan mendapatkan fitur-fitur unggulan yang tidak kalah dengan aplikasi lainnya. Writer tersedia versi gratis dan berbayar, Anda dapat melihat fitur-fitur yang terdapat di Writer seperti yang ditunjukkan oleh gambar di bawah ini.


2. Note-taking (OneNote or Evernote)


Note-taking adalah suatu kegiatan penting yang sering dilakukan oleh seorang penulis untuk menyimpan semua idenya serta hasil pengamatannya. Ada dua aplikasi Note-taking yang palingpopular saat ini dan dapat Anda coba yaitu OneNote dan EverNote yang tersedia versi gratis dan berbayar. Aplikasi tersebut tentunya dapat membantu penulis untuk menyimpan semua idenya,

membuat dokumen, membuat web clipping dan yang lainnya dalam satu tempat. Dalam hal format penulisan, fiturnya, interface mobile, web clipping, integrasi browser dan user interface, Evernote lebih unggul dari OneNote tetapi dalam hal integrasi dengan office dan Windows dan digital notebook, OneNote lebih baik.

3. Draft


Draft adalah aplikasi yang membantu Anda untuk membuat dokumen dan catatan hal-hal yang penting dengan menawarkan fitur-fitur canggih seperti collaboration, version control, dan copy-editing yang memeriksa kesalahan ejaan dan tata bahasa, klise.

penggunaan kata yang tidak efisien dan sebagainya. Fitur version control yang lebih maju dan copy-editing menjadikan Draft lebih unggul dari Google Docs. Jika Anda membuka aplikasi Draft ini, Anda akan menemukan semboyan dari Draft yaitu “Easy version control and collaboration for writers”.

4. Grammarly

Grammarly adalah aplikasi online yang dapat memeriksa kesalahan ejaan dan tata bahasa dengan menggunakan lebih dari 250 aturan tata bahasa, memberikan koreksi serta menemukan sinonim kata dengan sekali klik. Grammarly tersedia versi gratis dan premium.

dimana Anda akan mendapatkan fitur-fitur yang lebih canggih jika mengambil versi premium yang berbayar. Grammarly kini memiliki ekstensi Chrome yang memudahkan Anda memeriksa kesalahan penulisan setiap Anda menulis di Chrome tetapi belum tersedia di Firefox.

(uli)

     


IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

IKUTI TRIAL KURSUS ONLINE

NAMA PESERTA TEST & PENERIMA BEASISWA

  
  
Loading...



04 November 2016 ADMIN Bagikan di Twitter Bagikan di Facebook Bagikan di Google+ Bagikan di Google+

Artikel menarik lainnya



Previous Post 8 Aturan Emas Dalam Merancang User Interface Next Post Mengatasi Gagal Download Pada IDM